Senin, 17 November 2014

Tips Memilih Lemari Plastik Anak



Untuk memilih lemari anak yang simpel sebaiknya pilihlah yang berupa lemari plastik, karena mudah dipindahkan dan ringan. Berbeda dengan lemari kayu dan besi yang materialnya sangat berat dan butuh bantuan orang lain untuk memindahkannya. Lemari plastik anak banyak kita dapatkan di pasaran dengan harga yang terjangkau. Model, motif, warna dan kualitasnya pun bermacam-macam sesuai dengan berapa budget yang  anda punya.

Lemari plastik anak memiliki varian warna yang sangat banyak dan biasanya berwarna cerah. Penggunaan model kartun pada lemari plastik anak sangat cocok digunakan. Apalagi kartun tersebut sesuai dengan selera dan favoritnya. Selain itu sangat cocok dalam membantu perkembangan anak di kemudian hari yang berhubungan dengan pengenalan warna pada anak melalui benda-benda yang dilihatnya.

Lemari plastik anak tersedia dengan beragam fungsi, ada lemari plastik pakaian, lemari plastik rak buku dan mainan. Untuk lemari plastik pakaian, gunakanlah yang sesuai dengan kebutuhan, baik menggunakan dua pintu atau satu pintu. Sesuaikan tingginya sehingga mudah dijangkau oleh anda maupun anak anda sendiri.

Sedangkan untuk lemari plastik anak berupa lemari buku, gunakanlah yang berupa rak-rak buku, sehingga buku-buku anak mudah ditempatkan di dalamnya. Tingginya pun sesuaikan dengan tinggi anak anda. Jangan terlalu tinggi, sehingga anak harus menjangkaunya dengan susah payah karena dapat menghambat anak dalam belajar. Untuk lemari plastik mainan, gunakan yang berupa loker-loker ataupun berupa lemari susun yang mudah dibuka. Tingginya juga mudah dijangkau oleh anak-anak.

Berikut contoh beberapa lemari plastik anak yang lucu dan ceria

Tidak ada komentar:

Posting Komentar